Peran Mahasiswa Dalam Kepedulian Lingkungan Untuk Kesehatan dan Perwujudan Indonesia Emas

 Muslikha Nourma Rhomadhoni, S.KM.,

M.Kes.
Tema: Peran Mahasiswa Dalam Kepedulian
Lingkungan Untuk Kesehatan dan
Perwujudan Indonesia Emas 

 Kampus merupakan tempat bagi para mahasiswa untuk menuntut ilmu dan melakukan berbagai aktifitas sehingga tak jarang mereka menjadikan kampus sebagai rumah kedua bagi mahasiswa. Maka dari itu, peran mahasiswa sangat dibutuhkan untuk menjaga dan menciptakan lingkungan yang sehat, bersih, dan indah. Dengan lingkungan yang bersih dan sehat mahasiswa dan dosen bisa terhidan dari penyakit   

Kampus yang bersih dan rapi adalah dambaan semua warga kampus. Dengan lingkungan kampus yang bersih dan sehat maka mahasiswa maupun dosen dapat beraktifitas  dengan suasana yang menyenangkan, dosen juga dapat mengajar dengan nyaman. Kebersihan lingkungan kampus merupakan tanggung jawab bersama, bukan hanya tnggung jawab petugas kebersihan. Oleh karena itu, dibutuhkan kesadaran masing-masing dari semua warga kampus. Ada banyak cara untuk menjaga lingkungan kampus yang bersih dan sehat, misalnya membuang sampah pada tempatnya, tidak merokok di sembarang tempat, menyiram kembali setelah menggunakan toilet kampus, dll. Hal-hal kecil tersebut memang mudah dilakukan, namun banyak sekali yang masih enggan untuk melakukannya. Kesadaran warga kampus masih perlu ditingkatkan, agar lingkungan kampus juga bisa terjaga.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

LOLOS SELEKSI PERTUKARAN MAHASISWA MERDEKA (PMM) TAHUN 2023, MAHASISWA K3 UNUSA, BERAGKAT BELAJAR KE POLITEKNIK NEGERI BATAM SELAMA 1 SEMESTER

Pancasila sebagai dasar pembangunan Indonesia Emas

Indonesia Emas (mandiri dan bersatu dalam nilai gotong royong yang berintegritas)